Global-News.co.id
Indeks Pantura Utama

GMBI Dukung Pembubaran Gerakan Radikalisme

 

Sejumlah aktivis dari GMBI saat menggelar aksi damai mendukung pembubaran gerakan radikalisme di depan gedung DPRD Tuban, Rabu (10/5/2017). GN/KHUSNUL HUDA

TUBAN (global-news.co.id)–Puluhan massa yang mengatasnamakan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Kabupaten Tuban, menggelar aksi damai di depan gedung DPRD Kabupaten Tuban, Rabu (10/5/2017).

Aksi tersebut sebagai wujud dukungan kepada pemerintah atas pembubaran Organisasi Masyarakat (Ormas) Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), Senin (8/5/2017) lalu oleh pemerintah pusat, melalui Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam).

Mukhid Abrori, Dewan Pembina GMBI Kabupaten Tuban dalam orasinya menyatakan sikap, bahwa GMBI menolak keras adanya bahaya laten Radikalisme, karena tidak sesuai dengan ideologi Pancasila sebagai dasar NKRI.

“Pada prinsipnya kita sangat sepakat dengan pembubaran HTI, bukan hanya HTI saja tapi semua jenis organisasi apapun, manakala sudah mengkuatirkan keutuhan NKRI, maka kita sepakat untuk dibubarkan saja,” ungkap aktivis asal Kecamatan Montong ini.

Selain itu, pihaknya akan mengawal dan terus berupaya dalam mensinergikan antara kepentingan masyarakat bawah dengan stakeholder, dalam rangka penegakan hukum dan dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat yang berkesinambungan dengan menjunjung tinggi azas gotong royong dan kekeluargaan, sebagai salah satu wujud bela Negara dan NKRI harga mati yang sesuai amanat Pancasila dan Undang–Undang Dasar 1945.

Setelah melakukan orasi, puluhan massa yang mendapatkan pengawalan dari pihak berwajib akhirnya membubarkan diri dengan tertib, meskipun mereka tidak ditemui perwakilan anggota DPRD Tuban, dikarenakan bertepatan dengan agenda kunjungan kerja (kunker).  (hud)

baca juga :

Muskerwil DPW PITI Jatim 2017, Generasi Muda Mulai Masuk Jajaran Pengurus

Redaksi Global News

Kapolresta Sidoarjo Silaturahmi ke PD Muhammadiyah dan PCNU Sidoarjo

Redaksi Global News

PWI Jatim Kecam Kekerasan Terhadap Wartawan di Jember

gas