Global-News.co.id
Metro Raya Utama

Manajemen A-Plus Beri Santunan 800 Anak Yatim

GN/Erfandi Putra Ketua Panitia Baksos yang juga Ketua DPW PITI Surabaya H Djoko Slamet menyerahkan bantuan kepada perwakilan anak yatim.
GN/Erfandi Putra
Ketua Panitia Baksos yang juga Ketua DPW PITI Surabaya H Djoko Slamet menyerahkan bantuan kepada perwakilan anak yatim.

SURABAYA (Global News)-Manajemen A-Plus bersama Yayasan Haji Muhammad Cheng Hoo Indonesia (YHMCHI) dan jajaran pengurus DPW Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Surabaya, Minggu (26/6/2016),  mengadakan bakti sosial (baksos) dengan memberikan bantuan kepada 800 anak yatim piatu. Acara yang digelar di halaman Masjid Cheng  Hoo Surabaya dengan tema “Berbagi Indahnya Ramadhan” itu dihadiri sejumlah pengurus YHMCHI, PITI dan manajemen A-Plus baik dari Jakarta maupun Surabaya.

“Di hari yang penuh barakah ini, kami atas nama panitia mengucapkan terima kasih kepada hadirin atas kehadirannya. Terutama kepada anak yatim dan para pembinanya. Juga demikian kepada donatur dalam hal ini A-Plus. Semoga hari ini dicatat sebagai amalan oleh Allah S.W.T. Kami atas nama panitia berharap agar berbagi kasih ini terus berlangsung pada tahun-tahun mendatang, sehingga di bulan penuh barakah ini, anak-anak yatim mendapat perhatian kita semua,” kata Djoko Slamet, Ketua Panitia yang juga Ketua DPW PITI Surabaya itu.

Sementara itu, Ketua Umum YHMCHI, H.A. Nurawi mengatakan, setiap tahun Manajemen A-Plus tidak pernah absen melakukan baksos bekerjasama dengan YHMCHI dan PITI. Ini pertanda perusahaan tersebut mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap anak yatim.

“Saya berharap agar acara seperti ini tetap berlangsung pada Ramadhan tahun depan. Saya juga mendoakan agar para pemimpin A-Plus diberi kesahatan dan diberi rezeki yang melimpah dan barakah,” kata H.A. Nurawi.

H. Andoko, Perwakilan A-Plus di Surabaya mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada YHMCHI dan PITI Surabaya atas kerjasamanya. “Saya melihat panitia bekerja profesional, sehingga seluruh rangkaian acara berjalan lancar. Insyaallah kami tahun depan akan datang lagi untuk memberikan bantuan kepada anak yatim,” katanya.

“Barang siapa yang bersyukur terhadap nikmat yang diberikan Allah, maka Allah akan melipatgandakan rezekinya. Sebaliknya barang siapa yang kufur, maka adzab Allah akan tiba. Karena itu, sampai kapanpun kita harus ingat Allah, sehingga kita meninggal dalam keadaan khusnul khotimah,” kata ustaz Hasan Basri dalam tausyiahnya. fan

baca juga :

Piala Dunia 2022: Maroko ke Perempat Final Usai Menang Adu Penalti dari Spanyol

Redaksi Global News

Hasil TGIPF Menyebutkan Tragedi Kanjuruhan Lebih Mengerikan dari Rekaman

Redaksi Global News

Bejat, Guru di Lamongan Perkosa Siswi SMA

Titis Global News