Global-News.co.id
Madura

Dua Tahun Terakhir Ekonomi Naik Signifikan

GN/Masdawi Dahlan Bupati Achmad Syafii
GN/Masdawi Dahlan
Bupati Achmad Syafii

PAMEKASAN (Global News)-Pertumbuhan ekonomi Pamekasan selama dua tahun terakhir ini mengalami percepatan yang signifikan. Pada tahun 2014 pertumbuhannya sebesar 5,81 persen dan pada tahun 2015 diproyeksikan sementara akan mengalami pertumbuhan sebesar 5,83 persen.

Pada tahun 2014 Produk Domestik Regional Bruto Atas Dasar Harga Berlaku (PDRB AHDB) sebesar Rp 11,09 triliun dan hasil perhitungan sementara PDRB ADHB tahun 2015 sekitar Rp 12,19 triliun. Artinya hingga saat ini terjadi kenaikan sebesar Rp 1,1 triliun atau 9,92 persen.

Hal itu dikemukakan Bupati Pamekasan Achmad Syafii saat menyampikan pidato nota penjelasan Laporan Keterangan Pertangunggjawaban Bupati Pamekasan tahun anggaran 2015 dalam sidang paripurna DPRD Pamekasan, di Ruang Sidang Utama DPRD Pamekasan, Senin (7/3/2016) kemarin.

Sidang kali ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Pamekasan Achmad Halili dan dihadiri dua orang Wakil Ketua DPRD yakni HM Suli Faris dan HM Imam Hosairi, anggota Forum Pimpinan daerah (Forpimda) Pamekasan, pimpinan SDKPD di lingkungan Pemkab Pamekasan, para camat, utusan parpol, wartawan dan sejumlah pimpinan instansi dan lembaga terkait lainnya.

Syafii mengatakan, pada tahun 2014 PDRB ADHK (2000) sebesar Rp 8,86 triliun, pada tahun 2015 sekitar 9,45 triliun, sehingga terjadi kenaikan sekitar Rp 0,59 triliun atau 6,66 persen. Pada 2014, PDRB Perkapita ADHB sebesar Rp 13.258.039 dan pada tahun 2015 sekitar Rp 14.417.000, sehingga terjadi kenaikan sebesar Rp 1.159.771 atau 8,875 persen.

Menurut Syafii, struktur ekonomi Pamekasan dapat dilihat dari peranan masing masing sektor dalam sumbangannya terhadap PDRB total ADHB. Struktur ekonomi Pamekasan dari tahun 2014 sampai tahun 2015, kata Syafii, peranan terbesarnya masih didukung oleh kegiatan ekonomi yang tergabung dalam kelompok primer yaitu 37,19 persen. Kemudian kelompok tersier sebesar 16,79 persen dan kelompok sekunder sebesar 46,02 persen.

”Setiap kelompok memiliki butir andalan yaitu sektor pertanian untuk kelompok sektor primer, sektor bangunan untuk kelompok sektor sekunder, sedangkan sektor perdagangan dan eceran, reparasi mobil, servis sepeda motor dan sektor jasa untuk kelompok sektor tersier,” ujarnya.

“Sektor-sektor tersebut merupakan pemicu roda perekonomian karena sekitar 65 persen lebih kegiatan ekonomi berasal dari sektor tersebut. Sehingga perlu mendapatkan perhatian khusus dalam rangka penangannya pada perbaikan perekonomian regional kita pada masa yang akan datang,” imbuhnya.

Sementara itu, jumlah penduduk Kabupaten Pamekasan pada tahun 2014 sebanyak 836.224 jiwa dan pada tahun 2015 sebanyak 845.314 jiwa atau terjadi kenaikan sebanyak 9.090 jiwa. Komposisi jumlah penduduk laki laki pada tahun 2014 sebanyak 406.307 jiwa dan pada tahun 2015 sebanyak 410.800 jiwa. Sedangkan jumlah penduduk perempuan pada tahun 2014 sebanyak 429.917 jiwa dan pada taun 2015 sebanyak 434.514 jiwa, sehingga mengalami kenaikan sebesar 1.07 persen. (mas)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

baca juga :

Hadiahi Atlet Berprestasi, Wabup: Jadikan Olahraga sebagai Gaya Hidup!

Redaksi Global News

Tagana Bantu Dinsos Bangkalan Drop Air Bersih di Wilayah Kekeringan

Redaksi Global News

124 Orang Status ODP Diperiksa, Semuanya Sehat

gas